IPOMS dengan Study Group adalah sebuah komunitas non profit yang bertujuan untuk memajukan SDM dan Industri di Indonesia.
Komunitas ini secara berkala melakukan belajar bersama mengenai berbagai topik yang berhubungan dengan Production & Operations Management.
Proses belajar bersama ini biasanya akan dibimbing oleh para pakar yang memang sangat menguasai bidangnya masing masing.
Sumber pembelajaran memang dapat diperoleh dari mana saja tidak harus di sekolah formal, IPOMS ini telah menjadikan proses pembelajaran itu menjadi menarik karena anda akan bertemu pakar dan anggota yang saling berbagi.
Topik yang sering dikaji adalah terkait dengan manajemen operasi untuk meningkatkan kualitas produk dan layanan atau servis yang dapat diaplikasikan diseluruh bidang usaha/bagian perusahaan dan organisasi anda. Jka anda tertarik, silahkan untuk bergabung dengan milis IPOMS, kami yakin banyak manfaat yang dapat anda peroleh.
Sedangkan SSG adalah Surabaya Study Group yang merupakan salah satu Chapter dari IPOMS.
Visi SSG adalah “Menjadi mitra terpercaya dan solutif untuk rantai pasok, produksi, persediaan dan manajemen operasi“
Sedangkan Misi kami adalah :
- Capacity Building/Development/E-Education/E-Learning
- Sinergy & Integration
- Learning Sustainability